Bikin Macet, PKL di Pasar Tanah Abang Ditertibkan

Jakarta - Penertiban titik-titik macet akibat PKL tak tertib sekarang merambah kawasan Tanah Abang. Polisi bersama dengan petugas Pemprov DKI dari Satpol PP, Dishub dan petugas kelurahan/kecamatan turun tangan.

"Kita bantu petugas pemprov. Kalau dari kepolisian kita terjunkan 60 orang petugas," kata Kapolsek Tanah Abang AKBP Suyudi Ario Seto kepada detikcom lewat telepon, Kamis (11/7/2013).

Lokasi penertiban PKL adalah di Blok B dan Blok G Pasar Tanah Abang, Jembatan Tinggi dan kawasan Bongkaran. "Kalau total petugas ada ratusan orang yang melakukan penertiban. Penertiban aman-aman saja," katanya.

Petugas menyisir pedagang kaki lima yang berjualan di pinggir jalan. Bangunan yang ada di dekat rel kereta api juga dibongkar. Truk sampah disiapkan untuk mengangkut puing-puing dan bekas bongkaran tersebut.

Sebelumnya, penertiban PKL telah dilakukan di Pasar Minggu dan Jatinegara.

Source : detik

No comments:

Post a Comment